Wisata Bandung, mungin bagi sebagian besar pecinta traveling lokal maupun mancanegara tidak asing lagi dengan kota wisata yang satu ini. Sejak dulu Bandung memang dikenal sebagi salah satu destinasi wisata terbaik di Jawa Barat. Berikut ini wisata indonesiamu akan mengulas 5 wisata Bandung yang wajib dikunjungi.
Wisata Bandung
- Kawah Putih Ciwidey
Kawah Putih Ciwidey, merupakan salah satu kawah eksotis yang berada sekitar 50 KM di selatan Kota Bandung. Dengan tanah kawah vulkanik berwarna putih dan spot foto menarik, Kawah Putih Ciwidey
adalah salah satu tempat wisata di Bandung yang paling populer, baik bagi pecinta alam domestik maupun mancanegara. Bagi para traveler yang mengaku sebagai pecinta alam dan tengah berkunjung ke Kota Bandung, maka sangat dianjurkan untuk berkunjung ke Kawah Ciwidey ini.
- Gunung Tangkuban Perahu
Wisata Bandung Gunung Tangkuban Perahu merupakan salah satu destinasi wisata ikonik di Provinsi Jawa Barat. Dengan Bentuk menyerupai perahu terbalik menjadi ciri khas dari gunung berapi yang berada sekitar 20 kilo meter di utara kota Bandung, tepatnya di kota Lembang. Ketika kita melihat gunung unik satu ini secara tidak langsung kita juga ikut melestarikan khasanah cerita tradisional negeri kita tercinta. Jadi ketika mampir di Kota bandung, sangat dianjurkan mengunjungi tempat wisata yang satu ini.
- Observatorium Bosscha
Bagi para traveler yang tengah mampir di Kota Bandung, maka Wisata Bandung yang satu ini tidak boleh sampai terlewatkan. Dengan datang ke observatorium ini akan sangat banyak pengalaman yang didapatkan, apalagi bagi traveler yang memiliki anak kecil. selain juga dapat ilmu tentang benda-benda langit, lingkungan sekitar observatorium ini jiga memiliki spot foto yang sangat indah. sangat rugi bagi traveler yang berkunjung ke Bandung tapi tidak mampir di tempat wisata yang satu ini.
- Danau Situ Patenggang
Satu lagi wisata bandung yang tidak boleh dilewatkan oleh para traveler, setelah berwisata di gunung dan observatorium maka tidak ada salahnya berpiknik dan bermain air di danau yang eksotik satu ini. terletak 7 kilo meter dari kawah putih maka tidak salah bila setelah berwisata di kawah putih langsung mampir di danau ini. Selain para pengunjung dapat berfoto-foto ria di tepi pantai, mereka juga dimanjakan dengan perahu-perahu yang telah disewakan oleh pengelola.
- Kebun Strawberry Ciwidey
Wisata Bandung terakhir yang akan coba diulas oleh wisata indonesiamu kali ini adalah kebun strawberry yang satu ini. yang satu ini juga terletak di daerah Ciwidey Bandung. Tempat wisata yang juga terletak tidak jauh dari kawah putih dan danau situ patenggang ini, dapat menjadi lokasi terakhir perjalanan wisata anda. Memetik buah strawberry langsung dari kebunnya dan juga berfoto-foto ria di tengah indahnya perkebunan strawberry ini dapat menghilangkan kecapean yang didapat dari perjalanan sebelumnya.
Demikian artikel Wisata Bandung eksotis dari www.wisataindonesiamu.blogspot.com, semoga bermanfaat. Sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya.
Cintai Wisata Indonesiamu!!!!!.
0 Response to "5 Wisata Bandung Yang Wajib Dikunjungi "
Posting Komentar