5 Wisata Surabaya Terpopuler

Wisata Surabaya, beberapa dari anda mungkin bertanya-tanya tentang judul dari artikel wisata Indonesiamu kali ini, masa ada tempat wisata di Surabaya???. Eeeee, jangan salah, ternyata di Kota Metropolitan seperti Surabaya juga memiliki tempat wisata yang layak untuk dikunjungi. Bahkan beberapa wisata dapat disandingkan dengan wisata-wisata populer di daerah lainnya. Untuk itu, kali ini blog anda tercinta ini akan coba mengulas beberapa wisata yang kiranya sangat layak dan harus untuk anda kunjungi sebagai berikut:

Wisata Surabaya

  •  Tugu Pahlawan
5 wisata surabaya terpopuler
Wisata Surabaya pertama yang akan diulas adalah sebuah wisata ikonik dari Kota Pahlawan ini. Tugu Pahlawan, merupakan ikon dan wujud perjuangan bangsa Indonesia dalam memperoleh kemerdekaan. Terletak di pusat Kota Surabaya, Tugu ini menjulang dengan gagahnya menghiasi jantung kota Surabaya. Bagi para pengunjung dan wisatawan yang berkunjung ke monumen ini akan dimanjakan dengan lingkungan yang bersih sekaligus spot foto yang sangat indah. Selain bernarsis-narsis ria kita juga akan bernostalgia dengan perjuangan para pahlawan dengan patung-patung pahlawan di sekitar lokasi Tugu Pahlawan ini. Jadi, tidak afdhol kalo anda berkunjung ke Surabaya tapi tidak mampir ke Monumen yang satu ini.
  •  Kebun Binatang Surabaya
5 wisata surabaya terpopuler
Wisata Surabaya selanjutnya yang akan wisata Indonesiamu ulas adalah salah satu Kebun Binatang yang terlengkap koleksinya di Asia. Berada di sekitar wilayah Surabaya Selatan, Kebun binatang ini memiliki luas kurang lebih 37 hektar. Dengan harga yang sangat murah, anda dan keluarga akan disuguhi dengan pemandangan layaknya berada di alam bebas. Anda tidak akan percaya bahwa kebun bintang ini berada di kota metropolitan sebesar Surabaya. Wisata yang satu ini sangat cocok bagi anda yang lelah terhadap kehidupan dan mobilitas perkotaan yang menjenuhkan. Jadi, jangan lupa untuk mengunjungi koleksi flora dan fauna di Kebun Binatang Surabaya ini.
  •  Wisata Hutan Mangrove Wonorejo
5 wisata surabaya terpopuler
Wisata Surabaya yang ketiga merupakan taman konservasi mangrove yang ada di Surabaya. Sebagai Kota yang berbatasan dengan laut, kini Surabaya mencoba untuk mengembangkan dan mengkonservasi hutan lindung yang ada di sekitar wilayah pantainya. Sebagai hasil, kini konservasi mangrove ini di buka untuk umum sebagai tempat wisata alternatif. Jangan khawatir, meskipun hutan mangrove ini masih tergolong baru, akan tetapi suasana dan keindahannya bisa disandingkan dengan tempat wisata populer lainnya. Dengan suasana yang sangat asri, wisata mangrove ini sangat cocok bagi muda-mudi yang ingin berjalan-jalan di waktu sore hari.
  •  Pantai Kenjeran
5 wisata surabaya terpopuler
Wisata Surabaya terpopuler keempat adalah pantai eksotis yang berada di utara kota Surabaya. Jangan salah, meskipun berada di Kota yang luar biasa sibuk ini pantai kenjeran tetap memiliki pesonanya sendiri. Sebagai salah satu destinasi wisata favorit orang-orang dan masyarakat di Surabaya dan sekitarnya, pantai ini juga layak untuk anda kunjungi ketika anda berkunjung ke Surabaya. Pada waktu sore hari, pemandangan di pantai ini sangat luar biasa mempesona. Banyak warung dan lesehan yang buka dan siap melayani anda di sekitar pantai yang populer ini.
  •  Jembatan Suramadu
5 wisata surabaya terpopuler
Wisata Surabaya terakhir adalah Jembatan Suramadu, jembatan yang berada di atas perairan selat Madura. Sesuai dengan namanya, Jembatan Suramadu merupakan jembatan yang menghubungkan antara Surabaya dan Madura. Dengan panjang hampir mencapai 5,500 meter, Jembatan Suramadu menjadi jembatang yang terpanjang di Indonesia. Dibangun dengan tujuan untuk mempercepat pembangunan di Pulau Madura, kini Jembatan Suramadu ini telah menjadi ikon sekaligus destinasi wisata di Surabaya yang sangat populer. Tempat wisata yang satu ini sangat cocok bagi mereka yang ingin mencari suasana baru.

Demikian artikel tentang wisata surabaya yang di ulas oleh wisataindonesiamu.blogspot.com, semoga bermanfaat..
Sampai jumpa pada artikel selnajutnya, Wassalam..
dan sekali lagi wisata indonesiamu ucapkan "Cintai Wisata Indonesiamu!!!!!"..

0 Response to "5 Wisata Surabaya Terpopuler"

Posting Komentar